Waspada Saat Menguras Tangki Motor Injeksi, Perlakuannya Beda!

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 23 November 2017 | 19:54 WIB
Dok MOTOR Plus

MOTOR Plus-online.com - Memastikan kondisi tangki bensin bersih bisa jadi kegiatan yang dilakukan jika punya waktu luang.

Jangan sampai motor mogok akibat tangki kotor saat sedang digunakan.

Paling banyak masalah pada tangki bahan bakar ini akibat kemasukan air.

Bisa jadi air masuk saat mencuci motor dengan air bertekanan tinggi.

Air di tangki selain bikin korosi juga bisa membuat mesin tersendat.

Tapi awas, buat yang ingin menguras tangki motor injeksi perlakuannya sedikit berbeda.

(BACA JUGAIntip Jeroan Motor Operasional PLN, Pakai Tangki Tapi Tidak Berbensin)

“Di motor injeksi perlakuannya sedikit berbeda. Sebab, ada fuel pump yang nempel di tangki. Bagian ini juga wajib dilepas ketika berniat menguras tangki di motor injeksi,” buka Dicky Hermawan, Chief Mekanik Yamaha Putera Depok di Jl. Raya Kalimulya, Depok, Jawa Barat.

Untuk membuka fuel pump yang nempel di tangki juga enggak repot.

Biasanya hanya diikat oleh 4 baut sepuluh ataupun baut L5 tergantung jenis motornya.

Dok MOTOR Plus
Lepas fuel pump saat menguras tangki
Terpenting pastikan mesin motor mati dan kontak di kondisi off ketika membongkar fuel pump.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular