Ini Loh Bedanya Knalpot Aftermarket Injeksi dan Karbu, Jangan Asal Pasang

Arseen - Selasa, 11 Desember 2018 | 19:00 WIB
Boxzaracing
Ilustrasi Knalpot Racing

MOTOR Plus-online.com - Biasanya, ketika orang beli motor baru atau bekas, knalpot adalah komponen paling utama diganti.

Nah, pastinya banyak yang belum tahu kalau knalpot racing buat motor injeksi dan karbu atau karburator itu berbeda.

Hal tersebut disebabkan oleh perbedaan rasio kompresi mesin.

"Pernah coba di Honda BeAT injeksi dan karbu, pakai knalpot yang sama tapi suara yang dihasilkan berbeda," ucap Wawan WRC di Depok, Jawa Barat.

Saat itu Wawan mencoba dengan knalpot M'berrr buatannya.

Ngerih! Video Detik-detik Pemotor Dilibas Luapan Air Terjun Lembah Anai

Simak Nih Katalog Berat Roller Motor Matik, Honda, Yamaha, Suzuki

"Suara M'berrr-nya itu enggak keluar di motor karburator," sahut pria asal Purbalingga yang sekarang beken jadi Kota Knalpot itu.

Suara M'berrr biasanya muncul setelah gas ditutup tidak bunyi di motor karburator.

Berdasarkan pengalaman itu Wawan membuat knalpot racing yang berbeda untuk motor karburator.

"Diameter saringan knalpot racing buat motor karburator dikecilin lagi," ujar Wawan.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.