Katros Garage Akhirnya Pamerkan Motor Custom Pesanan Anak Presiden Jokowi

Fadhliansyah - Kamis, 6 Desember 2018 | 15:00 WIB
Atenx Katros Design
Desain motor custom baru untuk Gibran Rakabuming yang bertema hypebeast

MOTOR Plus-online.com - Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka belum lama ini memesan sebuah motor custom.

Gibran pun kembali mempercayakan garapan motor customnya ini ke Katros Garage.

Andi 'Atenx' Akbar, owner Katros Garage menjanjikan motor custom tersebut akan selesai di bulan Desember 2018 ini.

Sesuai janjinya, Katros Garage pun memamerkan motor yang sudah selesai digarap di Instagramnya (@katrosgarage).

Katros Garage (Instagram.com/katrosgarage)
Motor custom mini pesanan Gibran di Katros Garage, bertema hypebeast.

Sering Kecelakaan, Banyak Pemotor Enggak Paham Arti Garis Lurus Tanpa Putus di Jalan Raya

Viral, Kontroversi Penilangan Moge Tanpa Pelat Nomor Berlanjut, Polisi Malah Bilang Begini

Atenx menjelaskan, secara ide pemikiran untuk motor ini berasal dari Gibran dan secara keseluruhan mengusung konsep motor bernuansa hypebeast.

Konsepnya berupa motor mini yang dipadukan dengan kelir bernuansa hypebeast ala pop culture masa kini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ~Katros Garage~ (@katrosgarage) on

Kombinasi warnanya ditunjukkan dengan pemilihan cat dominasi warna hitam dan putih, terlihat seperti merek streetwear yang sedang booming, yakni Off-White.

Source : Kompas.com,Instagram/@katrosgarage
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.