Kasus Aneh, Kok Jorge Lorenzo Naik Motor Honda di Tes Pramusim MotoGP, Padahal Masih Pembalap Ducati

Ahmad Ridho - Kamis, 22 November 2018 | 14:24 WIB
Twitter MotoGP
Jorge Lorenzo menjajal Honda RC213V.

MOTOR Plus-online.com - Pemegang lima gelar juara dunia, Jorge Lorenzo, baru saja menjalani debut di atas motor Honda RC213V.

Jorge Lorenzo untuk pertama kalinya mengendarai motor Honda RC213V pada hari pertama tes IRTA di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (20/11/2018).

Namun, penampilan Jorge Lorenzo kemarin menyisakan cerita tersendiri. Pasalnya, Jorge Lorenzo mengendarai motor Honda dengan status masih pebalap Ducati.

Hal ini dikarenakan kontrak mantan pebalap Yamaha itu bersama Ducati baru berakhir 31 Desember mendatang.

Ngeri, Avanza Maut, Sekali Buka Pintu Nyawa Pemotor Melayang di Tengah Jalan

Diancam Kemenhub Izin Akan Dicabut, Manajemen Gojek Langsung Bereaksi

Alhasil, pada hari pertama kemarin Lorenzo mengendarai motor Honda RC213V dengan livery hitam tanpa sponsor.

Pada racing suit Lorenzo kemarin, hanya ada Michelin, Alpinestars, dan Shark, yang merupakan sponsor pribadi Lorenzo.

Ketiga sponsor tersebut boleh digunakan karena tidak ada kaitannya dengan Ducati ataupun Honda Racing Corporation (HRC).

Selepas tes Valencia berakhir, Lorenzo memilih untuk tidak memberikan komentar.

Source : bolasport.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular