Salut, Harus Bersaing Ketat dengan Ojek Online, Begini Tanggapan Ojek Pangkalan di Tanjung Priok

Ahmad Ridho - Jumat, 13 Juli 2018 | 09:03 WIB
Tribun Jakarta
Wawan (31) bersama sejumlah rekannya sesama pengemudi ojek pangkalan saat ditemui di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (12/7/2018).

MOTOR Plus-online.com - Pada era serba online saat ini masih ada pengemudi ojek pangkalan yang menunjukan eksistensinya.

Satu di antaranya Wawan (31) yang masih bertahan mencari nafkah dengan menjadi pengemudi ojek pangkalan di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Alasannya karena dia yakin bahwa rezeki sudah ada yang mengatur, selain itu Wawan juga mengaku tidak mengerti dengan aplikasi ojek daring (ojek online).

"Kita mah nggak putus asa, percaya aja rezeki ada yang ngatur, selain itu kita juga nggak ngerti aplikasinya," kata Wawan, Kamis (12/7/2018).

(BACA JUGA: Heboh... Tinggal Diproduksi Massal, Ini Nama Trail Yamaha yang Akan Diluncurkan Akhir Tahun 2018)

Meski pun tetap bertahan, Wawan mengatakan dengan adanya ojek daring menurunkan penghasilannya secara drastis.

Jika dulu dalam sehari Wawan bisa mengantongi Rp 100 ribu setiap hari, kini angka itu menurun menjadi Rp 50 ribu.

"Menurun banget, dulu mah sehari bisa dapet Rp 100 ribu, sekarang Rp 50 ribu aja udah bagus," ujarnya kepada TribunJakarta.com.

Murahnya harga yang ditetapkan oleh perusahaan ojek daring pun menjadin permasalahan bagi pengemudi ojek pangkalan sepertinya.

Source : Tribun Jakarta
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.