Gelaran Road Race Championship Jabar, Kelas Ex-Rider Ajang Reuni Asep Hendro

Ahmad Ridho - Minggu, 6 Mei 2018 | 12:49 WIB
Motor Plus/Obhet
Asep Hendro ambil bagian di Gelaran Road Race Championship The Memoriam of Figure Automotive Jawa Barat .

MOTOR Plus-online.com - Gelaran Road Race Championship The Memoriam of Figure Automotive Jawa Barat untuk mengenang Drs. Haris Tommy berlangsung di sirkuit Brigif 15 Kujang II, Cimahi, (5/5).

Balapan yang dikemas secara apik oleh U2 Noline bareng Kapota Motorsport ini di hadiri 296 starter.

" Kami ingin dedikasikan ajang balapan ini untuk 'Abah' Haris Tommy, yang jadi panutan bagi kemajuan otomotif balapan di Jabar selama ini, " ujar Abu Sutrisno dari U2 Noline dan Mumu Mu'man mewakili Kapota Motorsport.

Paling berkesan dan jadi primadona gelaran kali ini adalah kelas Ex-Rider yang di ikuti sebanyak 34 mantan pebalap Jabar pada era tahun 1990 hingga 2000-an.

(BACA JUGA: Pemerintah Mulai Larang Warga Membuat Polisi Tidur, Dendanya Mencapai Puluhan Juta)

Motor Plus/Obhet
Gelaran Road Race Championship The Memoriam of Figure Automotive Jawa Barat.

Terlebih dengan hadirnya beberapa nama seperti Benny Pria Nursandi, Arris Aditya, Adjat Sule, Sandy Agung, dan juga tampilnya H. Asep Hendro.

" Ini sebagai ajang reuni bagi pembalap Jabar yang bisa jadi kenangan saat balapan dulu.

Saya salut dengan adanya kelas Ex-Rider ini dan semoga bisa terus dijalankan di tiap event gelarannya, " ujar pemilik apparel berlabel AHRS ini.

Berikut adalah hasil balap selengkapnya

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.