Cuma Modal Rp 1-6 Jutaan, Paket Modifikasi Murah Ini Bikin Motor Sport Kamu Tambah Gahar

Ahmad Ridho - Jumat, 13 April 2018 | 10:33 WIB
GridOto.com/Indra Kurniawan
Ilustrasi motor modifikasi.

MOTOR Plus-online.com - Buat yang punya kantong ngepres atau ada kebutuhan lebih tapi mau modifikasi motor jangan bingung.

Ada paketan murah-meriah buat yang ingin menjadikan tunggangan jadi lebih oke.

”Lengkap dari bodi sampai kaki-kaki juga ada paketannya.

(BACA JUGA: Diserang Valentino Rossi Tidak Profesional dan Memihak Marquez, Race Director Malah Bilang Begini)

Pokoknya harga dijamin lebih bersahabat,” ucap Iswati Dwi Wulandari, pemilik Budung Kustompart. Berapa duit tuh, dapatnya apa aja yah?

"Beberapa paketan sudah disiapkan harganya juga bervariasi mulai dari Rp 1,2 hingga 6,5 jutaan.

tergantung mau modif dengan konsep apa," lanjut Awie, sapaan pemilik toko di Jl. Raya Pondok Kelapa Blok C4, Duren Sawit, Jakarta Timur.

(BACA JUGA: Bukan Cuma dari Rekaman Kamera Sirkuit, Ini Pertimbangan Lain Hukuman Berat Buat Marc Marquez)

Jika punya uang mepet bisa daaetin paket Japs Style Upper dengan harga Rp 1.240.000.

Rp 1,2 jutaan bisa bisa dapat tangki CB Pressed, sepatbor, setang contender, behel U, tutup tangki, keran tangki, headlight retro 5,7 inci, sein Acipi, stop light Acipi, knalpot Superblarr, jok Japs oscar dan handgrip botol.

Kalau paketan yang paling mahal yakni ada paket Japs Bobber Amigo, Rp 6.557.000 dapat Ban Shinko E270 18x400 dan 18x450, pelek 18x250 dan 18x300, ban dalam, sok Byson, swing arm, sepatbor, sok belakang, tangki, jok, behel, knalpot, headlamp grill, stoplamp grill, stang, spion, tutup tangki, spidometer, tutup aki dan keran tangki.

(BACA JUGA: Legenda MotoGP: Jika Marquez Dihukum Berat, Tidak Akan ada yang Mau Balap MotoGP)
 
"Paling banyak order sih untuk modifikasi cafe racer dan Japs style, karena model tersebut paling disukai kalangan pemula. Simpel dan enak dipakai harian," terang Awie.

Nah, itu tadi paketan modifikasi, belum termasuk biaya pasang atau perombakan pada sasis dan lainnya.

"Bisa untuk semua motor, tapi ada beberapa yang tetap melakukan penyesuaian," lanjutnya.

Saat ini Budung Kustompart gak ngelayanin pemasangan, doi cuma jual paketan.

"Pemasangan bisa ke bengkel rekanan atau bengkel yang dekat dengan tempat tinggal.

(BACA JUGA: Bos Ducati Gerah.. Akhirnya Angkat Bicara Soal Penolakan yang Dialami Marc Marquez)

Ongkos pasangnya tergantung bengkel mau patok harga berapa karena setiap bengkel beda,” tutup wanita bertatto ini.

Budung Kustompart: Jl. Raya Pondok Kelapa Blok C4, Duren Sawit, Jakarta Timur. Telp. 0878-6888-8860.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular