Benarkah Bedak Bisa Bikin Part Krom Semakin Kinclong?

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 6 Desember 2017 | 20:32 WIB
Motorplus-online
Tips merawat komponen krom dengan bedak

MOTOR Plus-online.com - Bukan cuma cebe-cabean, bikers juga enggak haram kok bermain bedak.

Salah satunya, dipakai untuk bagian motor yang sudah dilabur lapisan krom.

Pertanyaannya, apakah benar bedak bisa bikin lapisan krom tambah kinclong?

Apa hubungannya bedak dengan membuat part krom tambah kinclong?

(BACA JUGACoba Tebak, Lebih Kuat Leher Knalpot Berbahan Stainless atau Krom?)

"Sebenarnya bedak hanya merawat bukan menambah kilap lapisan krom," terang Azie owner Azie Chrome yang beralamat di Manonjaya, Tasikmalaya, Jawa Barat

Nah, bedak berfungsi mengeringkan permukaan lapisan krom dari tetesan minyak atau keringat.

Jika dibiarkan tetesan minyak dan keringat meresap ke lapisan krom, lama-kelamaan mengakibatkan kerusakan.

Minyak atau keringat yang tidak nampak keluar dari telapak tangan saat menyentuh komponen yang sudah dikrom.

(BACA JUGA : Kawasaki New Ninja 250 2013 Bogor, Lebih Eye Catching Berkat Krom Dilapis Airbrush)

Jadi sesekali, Anda bisa melapisi komponen-komponen krom di kendaraan dengan bedak.

Dari penjelasan ini terungkap kalau bedak memang tidak membuat komponen krom tambah kinclong.

Tapi setidaknya bisa merawat part krom dan membuat kinclongnya bisa lebih tahan lama.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.