Ini Dia Sosok dan Fitur Honda PCX Electric

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 25 Oktober 2017 | 11:51 WIB
Eka

MOTOR Plus-online.com - Enggak semua orang bisa melihat apa saja yang ada alias ditawarkan di Honda PCX Electric yang ada di Tokyo Motor Show (TMS) 2017 ( 25/10), MOTOR Plus jadi salah satu yang beruntung.

Untuk mengaktifkan PCX Electric, Honda mempersiapkan dua buah baterai yang diletakkan di bawah jok pengendara yang sejatinya menjadi tempat penyimpanan barang alias bagasi.

Meski begitu, bagasi ini juga masih tetap memiliki space alias ruang untuk penyimpanan barang, walau tergolong tidak terlalu luas.

Mengusung dua baterai berdimensi kotak, untuk proses pengecharge bisa 6 jam dari kondisi kosong hingga penuh alias 100 persen.

(BACA JUGAHonda PCX Hybrid dan Electric Muncul di Tokyo Motor Show 2017)

Eka
Sayangnya, ketika ditanyakan seberapa jauh PCX Electric ini bisa dipakai berkendara dengan kondisi baterai penuh, "Kami belum bisa mengatakannya. Karena tergantung dari medan dan kondisi jalan yang dilalui," ungkap Etsumi Handa dari Motorcycle R&D Center Honda R&D Co., Ltd.

Untuk melakukan proses charge, enggak perlu copot baterai Bro, tapi cukup mencolokkan kabel charger yang sudah disiapkan. Kabel ini penempatannya diletakan di bagian dek tengah, layaknya untuk pengisian bensin.

PCX Electric juga tetap mengusung dua suspensi belakang, layaknya PCX bermesin bensin, tetapi sudut kemiringannya sedikit lebih landai jika dibandingkan dengan dengan PCX Hybrid.

Eka

Eka

Eka

Eka





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular