Dimas Ekky Dan Andi Gilang Bertekad Kibarkan Merah Putih Di Sikuit Jerez

Niko Fiandri - Kamis, 14 September 2017 | 13:56 WIB

Pembalap Indonesia Dimas Ekky Pratama dan Andi “Gilang” Farid Izdihar sudah tidak sabar untuk memulai paruh musim kedua kompetisi CEV International Championship.

Kedua pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) ini siap untuk kembali bekerja keras bagi Indonesia di tiga seri yang tersisa.

Awal September, Dimas Ekky dan Andi Gilang kembali ke Barcelona, Spanyol untuk menjalani latihan intensif.

(Baca juga: MotoGP Qatar Tetap Digelar Tahun Depan, Enggak Dipengerahui Embargo)

Latihan ini untuk menghadapi paruh kedua CEV Moto2 European Championship dan CEV Moto3 Junior World Championship.

Mereka akan segera menghadapi lanjutan seri CEV di sirkuit Jerez, Spanyol, akhir pekan ini (16-17/9), setelah satu bulan libur kompetisi.

Pengalaman beberapa kali balapan di sirkuit Jerez memberikan gambaran yang cukup bagi Dimas Ekky untuk menghadapi balapan akhir pekan ini.

Dimas Ekky juga banyak mempelajari aksi pebalap Moto2 di GP Jerez untuk lebih mematangkan persiapannya.

“Saya bersama tim mencetak kemajuan yang bagus di paruh musim pertama, terutama saat berhasil meraih podium ketiga dan mengibarkan Merah Putih untuk pertama kalinya di benua Eropa ini," bilang Dimas Ekky

"Selama liburan musim panas lalu, saya tetap berusaha menjaga kebugaran dan juga banyak mempelajari balapan-balapan yang pernah digelar untuk Moto2 GP Jerez. Saya sangat menantikan balapan akhir pekan ini dan berharap hasil yang maksimal,” lanjut Dimas.

Penulis : Niko Fiandri
Editor : Niko Fiandri




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular