Ini Dia 2 Penyebab Kenapa Jorge Lorenzo Melorot Posisinya di MotoGP Austria

Senin, 14 Agustus 2017 | 09:49 WIB

Jorge Lorenzo sempat perkasa dengan melesat sejak lap awal di MotoGP Austria kemarin (13/8).

Tapi di lap-lap pertengahan mulai mengendur dan akhirnya tak bisa meraih podium.

Setelah balapan Jorge Lorenzo buka suara.

“Seharusnya motor dimapping ulang sebelum start,” beber Jorge.

(BACA JUGA: Bedanya Balap Motor Moto3 dan Sport 250 cc Asia Menurut Andi Gilang)

Ada 2 sebab kenapa Juara Dunia MotoGP 3 kali ini melorot posisinya setelah memimpin jalannya balapan MotoGP Austria.

1. Ducati GP17 Boros Bensin

Jorge kaget saat balapan terasa banget motor kok rpmnya kelewat tinggi.

Dia sudah bisa menebak setelah lap ke-3, kalau dipaksakan pasti motornya akan kehabisan bensin.

“Setelah finish dan masuk paddock, bensin di tangka tinggal enggak sampai 1 mililter. Coba kalau saya paksakan motor tetap bertarung di depan, pasti motor enggak bakalan finish,” ulas Jorge.

Penulis :
Editor :




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular