Starter Lebih Dari 500, Penyelenggara Sumatera Cup Prix Belum Puas

Nurul - Minggu, 21 Mei 2017 | 10:23 WIB

Seri kedua Sumatera Cup Prix digelar Sabtu-Minggu ini (20-21/5) di Gelora Paduka Berhala, Tanjung Jabung Timur, Jambi.

Menariknya meski tembus 507 starter di event kali ini, pihak penyelenggara belum puas dan masih mengganggap sedikit.

"Ini masih sedikit harusnya bisa lebih dari itu. Kita sadar beberapa Minggu terakhir event balap sangat banyak di Jambi. Makanya berat untuk tim dan pembalap berdana terbatas ikut lagi di event kami," ucap Arisandro dari Arisandro Management yang bekerjasama dengan Dragon Racing Event dalam menggelar acara.

Banyaknya peserta tidak lepas dari dibukanya beberapa kelas dengan konsep balap murah.

Seperti kelas Korek Harian (Kohar) dan kelas Standar Pabrik sangat menyedot banyak starter karena balapnya memang dibuat murah.

(BACA JUGA : Akhir Pekan Ini Sumatera Cup Prix Seri 2 Akan Menggebrak Kota Jambi)

Enggak heran kalau dua kelas ini sampai ada empat sesi penyisihan untuk menyeleksi pembalap yang ikut final race.

Selain itu, iming-iming hadiah besar juga ikut menarik antusias peserta.

Buat kelas utama seperti MP1 dan MP2 ada hadiah Rp 7 juta untuk juara umum di setiap serinya.

Kelas Matic Khusus Wanita yang menggunakan sistem poin seri, juaranya diakhir seri akan mendapat 1 unit kendaraan bermotor.

Source : MOTOR Plus
Penulis : Nurul
Editor : Hendra




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.