Find Us On Social Media :

Astra Honda Safety Riding Instructor Competition 2016 Berangkatkan Tiga Juara Ke Jepang

By Motorplus, Kamis, 19 Mei 2016 | 10:05 WIB
()

Dari total 125 peserta yang bersaing di ajang Astra Honda Safety Riding Instructor Competition (AHSRIC) 2016, akhirnya memunculkan sang juara. Tiga juara Astra Honda Safety Riding Instructor Competition berangkat ke Jepang Oktober nanti. Mereka akan bertarung di ajang kompetisi instruktur safety riding tingkat internasional.

Persaingan ketat selama dua hari yang terjadi di Stadion Olahraga Temenggung Abdul Jamal, Batam (16-18/5), akhirnya dimenangkan oleh Dimas Satria Kelana Putra (PT Mitra Pinasthika Mulia), Muhamad Adi Sucipto (PT Wahana Makmur Sejati) dan I Gusti Agung Budi Dharma (Astra Motor Mataram). Tiga juara akan berangkat ke Jepang untuk masing-masing bersaing di kategori kelas 125 cc, 400 cc serta 750 cc.

"Selain teknik juga persiapan fisik. Karena berkendara big bike membutuhkan tenaga yang tak sedikit," ujar Adi Jotos sapaan M Adi Sucipto yang akan terjun di kelas 750 cc. Begitu juga dengan Budi yang akan bertarung di kelas 400 cc, "Saya akan berusaha keras untuk memenangkan kejuaraan nanti di Jepang. Porsi latihan akan ditambahkan," bilang pria yang juga jago surfing ini.

Baik Jotos dan Budi, keduanya merupakan instruktur yang terpilih dari kategori Best Of The Best. Ya, kategori yang mempertemukan juara-juara dari ajang AHSRIC tahun-tahun sebelumnya. Keduanya mampu menyisihkan 12 instruktur safety riding lainnya dalam berkendara dengan Honda CB 500F.

Sedangkan Dimas yang berasal dari kategori Instruktur-Sport, ini menjadi kemenangan pertamanya. "Saya ingin membawa harum nama instruktur safety riding Honda Indonesia di ajang internasional," harap Dimas yang melengkapi tiga instruktur yang juara berangkat ke Jepang. (www.motorplus-online.com)